Nias Utara – Menjelang pelaksanaan ajang selancar internasional WSL QS Afulu Pro 2025, personel Kompi 4 Batalyon Kepulauan Nias Sat Brimob Polda Sumatera Utara melaksanakan rangkaian kegiatan pengamanan di Pantai Turedawole, Kecamatan Afulu, Kabupaten Nias Utara, Provinsi Sumatera Utara.
Kegiatan dimulai dengan apel pergeseran pasukan dari Mako Kompi 4 Yon C menuju lokasi pengamanan. Apel dipimpin langsung oleh Komandan Kompi, AKP Sanro Situngkir, yang memberikan arahan teknis sebelum pasukan diterjunkan ke lapangan.
Setibanya di lokasi, Tim Brimob langsung bergerak cepat melakukan sterilisasi area, memastikan seluruh titik yang menjadi lokasi kegiatan dalam kondisi aman, steril, dan bebas dari potensi gangguan keamanan.
Setelah proses sterilisasi berjalan aman, tertib, dan lancar, lokasi dinyatakan siap digunakan untuk rangkaian kegiatan WSL QS Afulu Pro 2025.
AKP Sanro Situngkir menyampaikan bahwa Brimob siap mendukung penuh setiap kegiatan nasional maupun internasional yang dilaksanakan di wilayah hukum Polda Sumatera Utara, khususnya Kepulauan Nias." Kami telah melaksanakan tugas sesuai dengan SOP pengamanan. Seluruh personel bekerja secara profesional untuk memastikan lokasi kegiatan benar-benar aman. Ini adalah bentuk komitmen kami dalam menjaga stabilitas dan kenyamanan selama event berlangsung, "ungkap Sanro Situngkir.
Lebih lanjut, AKP Sanro menegaskan bahwa pengamanan akan terus dilaksanakan secara berkelanjutan selama event berlangsung, bekerja sama dengan unsur TNI, Polri wilayah, dan panitia penyelenggara.
(Humas Kompi 4 Batalyon C Brimob Sumut - St. Lase)